Language: Malay, Translator: (please see "About" page)
(15:78) Dan sesungguhnya adalah penduduk Aikah itu benar-benar kaum yang zalim, (15:79) maka Kami membinasakan mereka. Dan sesungguhnya kedua kota itu benar-benar terletak di jalan umum yang terang. (15:80) Dan sesungguhnya penduduk-penduduk kota Al Hijr telah mendustakan rasul-rasul, (15:81) dan Kami telah mendatangkan kepada mereka tanda-tanda (kekuasaan) Kami, tetapi mereka selalu berpaling dari (tanda-tanda kekuasaan Kami itu), (15:82) dan mereka memahat rumah-rumah dari gunung-gunung batu (yang didiami) dengan aman. (15:83) Maka mereka dibinasakan oleh suara keras yang mengguntur di waktu pagi, (15:84) maka tak dapat menolong mereka, apa yang telah mereka usahakan.